Penulisan Ilmiah Psikologi (MBKM0605)
Pedoman penulisan karya ilmiah skripsi ini merupakan panduan berupa tatacara,
cara penulisan, rambu-rambu dan batasan dalam penulisan skripsi di lingkungan
Fakultas Psikologi Universitas Bina Darma , yang harus diikuti oleh penulis
agar sistematika dan kaidah ilmiah yang berlaku sesuai dengan tujuan penulisan skripsi.
Pedoman penulisan karya ilmiah ini juga memuat pembakuan prosedur, format,
dan proses penulisan serta ketentuan-ketentuan teknis, yang dilandasi dengan kode
penulisan ilmiah yang lazim digunakan dalam dunia akademik. Semoga pedoman ini
dapat bermanfaat sesuai tujuan penulisan skripsi seperti yang tercantum dalam
kurikulum program studi S1 dan Pedoman Akademik Univesitas Bina Darma
Pengajar: DWI HURRIYATI, S.Psi., M.Si.